Biduran memang bukan kondisi serius yang perlu dikhawatirkan. Namun ketika mengalaminya, tentu saja sangat tidak nyaman dan mengganggu sekali. Termasuk ketika anak-anak mengalami biduran. Kabar baiknya, biasanya kasus biduran ringan akan hilang dengan sendirinya dalam waktu 24 jam.
Ruam merah pada kulit yang gatal ini dapat disebabkan oleh infeksi, reaksi alergi bahkan penyebab lain yang tidak bisa diketahui. Apa pun penyebabnya, Mums harus mengetahui cara mengatasi biduran pada anak agar si kecil bisa kembali ceria tanpa ruam di tubuhnya.
Baca juga: Penyebab Berat Anak Susah Naik, Bisa Jadi karena Alergi!
Cara Mengatasi Biduran pada Anak
Umumnya biduran pada anak bisa diatasi dengan obat yang dijual bebas. Dalam kasus yang jarang terjadi, Mums mungkin harus ke dokter untuk mengatasi biduran yang membandel.
Berikut ini cara mengatasi biduran