6 Cara Menghadapi Remaja yang Suka Berdiam di Kamar

Sabtu, 9 November 2024 11:55 WIB

6 Cara Menghadapi Remaja yang Suka Berdiam di Kamar
Ella Nurlaila

Ella Nurlaila

Bagikan :

Saat masih kecil, anak-anak tidak akan pernah bosan bermain dengan Mums. Maunya nempel terus. Namun, saat mereka beranjak remaja, mereka sepertinya ingin berada di mana saja selain di rumah. Bahkan anak-anak yang tinggal di rumah mungkin seakan menghindar, memilih untuk tinggal di kamar mereka selama berjam-jam. Jadi, apa yang berubah?


Bagaimana menghadapi remaja yang suka berdiam di kamarnya?

Baca juga: Mengenal Daddy Issue dan Ciri-cirinya pada Remaja



Alasan Remaja Menghindari Orang Tuanya


Saat anak beranjak remaja, dunianya meluas dan berubah. Ia mengalami hal-hal di luar rumah yang mungkin lebih menarik atau justru mengganggu. Pada tingkat tertentu, wajar bagi anak remaja untuk menginginkan kemandirian dan kebebasan. Itu adalah bagian dari proses kedewasaan.


Namun, transisi itu mungkin masih sulit diterima Mums dan Dads. Pada akhirnya, Mums harus melepaskan sebagian kendali Mums padanya. Saat anak remaja tumbuh, Mums mungkin perlu membuat perubahan untuk menjadikan rumah sebagai tempat yang diinginkan anak remaja Mums.


Jika masih memperlakukan anak remaja Mums dengan cara yang sama seperti saat ia masih di

Kasih Saran, Yuk!