Memperkenalkan finger food untuk bayi adalah saat yang menyenangkan. Sebagian Mums mungkin kurang yakin dengan finger food karena ada ketakutan akan kemungkinan alergi, dan potensi bayi tersedak.
Namun, memberikan finger food untuk bayi juga bisa jadi pengalaman seru, karena ada banyak ide makanan yang bisa dijadikan finger food untuk bayi yang tidak hanya bergizi, tetapi juga mengajarkan si kecil makan secara mandiri. Biarkan si kecil yang sedang tumbuh mempraktikkan seni makan sendiri dengan finger food.
Baca juga: Tahapan dan Panduan Meningkatkan Tekstur MPASI yang Benar
Kapan bayi mulai diberikan finger food?
Setelah bayi mulai makan makanan padat dan siap beralih ke makanan ringan, Mums bisa mulai memberikan finger food. Saat bayi berusia sekitar 9 bulan, Mums akan melihat bahwa si kecil sudah bisa mengambil makanan yang lebih kecil dengan dua jari. Ini dikenal sebagai “genggaman penjepit” dan merupakan tanda bahwa mereka siap untuk memulai ngemil makanan kecil.