Pendidikan anak usia dini atau PAUD sangat direkomendasikan karena dapat mendukung perkembangan anak. Ada banyak manfaat PAUD untuk anak, antara lain membantu si kecil berteman, mengembangkan kemandirian, dan mempelajari rutinitas baru. Hal ini juga memudahkan transisi saat si kecil masuk sekolah dasar nanti.
Usia ideal anak masuk PAUD adalah 3-5 tahun meskipun ada sebagian anak yang sudah mulai masuk PAUD di usia lebih dini. Secara umum, PAUD untuk anak dibagi menjadi kategori bayi 0-1 tahun, balita 2-3 tahun, dan kelompok bermain 3-6 tahun.
Mums yang sedang bersiap memasukkan si kecil ke PAUD, ikuti artikel berikut ya!
Manfaat PAUD untuk Anak
Berikut beberapa manfaat PAUD atau pendidikan usia dini untuk anak:
1. Membantu perkembangan otak
Kecerdasan anak sangat tergantung dari perkembangan otak. Dan perkembangan otak anak-anak dipengaruhi oleh faktor genetik dan stimulasi. Bayi dilahirkan dalam keadaan siap belajar, dengan lebih dari satu juta koneksi saraf terbentuk