Penyebab Sesak Napas saat Hamil dan Cara Mengatasinya

Minggu, 24 November 2024 11:23 WIB

Penyebab Sesak Napas saat Hamil dan Cara Mengatasinya

Masa kehamilan membuat Mums merasakan banyak perubahan pada tubuh. Karena selain berat badan yang bertambah, Mums juga mungkin mengalami kesulitan bernapas seiring bertambahnya usia kehamilan. Lalu apa yang menjadi penyebab sesak napas saat hamil?

Mums, menderita kesulitan bernapas selama kehamilan cukup umum terjadi. Namun, tentunya Mums dapat melakukan konsultasi terkait hal ini ke dokter. Nah, berikut penyebab sesak napas saat hamil yang perlu Mums ketahui.

Penyebab Sesak Napas saat Hamil

Sesak napas saat hamil muncul terutama karena perubahan alami yang dialami oleh tubuh untuk beradaptasi 'membawa' bayi. Kondisi ini disebut juga dyspnea atau dispnea. Berikut beberapa perubahan tubuh yang dapat menyebabkan sesak napas.

Trimester Pertama

Hormon progesteron bisa jadi yang bertanggung jawab atas sesak napas yang Mums rasakan di trimester ini. Hormon ini membuat tubuh menyerap lebih banyak oksigen ke dalam aliran darah, sehingga meningkatkan kapasitas paru-paru. Oleh karena itu, tubuh akan kewalahan untuk mengeluarkan karbon dioksida dalam jumlah berlebih.

Pada tahap awal kehamilan, volume darah meningkat sekitar 50%, sehingga jantung harus bekerja lebih keras dari sebelumnya. Hal ini

Kasih Saran, Yuk!